Aku ini punya siapa?
SIAPA BERHAK KELOLA RS HAJI JAKARTA? Oleh Dewanti Lestari Jakarta, 4/4 (ANTARA) - Aparat keamanan RS Haji Jakarta (RSHJ) saling dorong dengan ratusan satpol PP Pemda DKI yang mengawal Direktur Utama (Dirut) RSHJ Salimar Salim dan Presiden Komisaris Museno ketika kedua pejabat baru itu mendatangi rumah sakit di Pondok Gede itu pada 22 Maret. Selanjutnya, Salimar yang tak bisa masuk ke RSHJ sempat berkantor di Masjid An Nur, dekat rumah sakit tersebut, karena direksi rumah sakit yang lama masih berkeras untuk tetap mengelola RS Haji Jakarta. Kericuhan itu menyusul Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) yang digelar Pemda DKI yang mengangkat Salimar Salim menjadi Dirut dan Museno sebagai Presiden Komisaris. Pemda menyebut alasan penggantian direksi dan komisaris karena dalam tiga tahun terakhir manajemen rumah sakit itu tidak menunjukkan kinerja maksimal. Pemda menyebut, RUPSLB itu sesuai dengan putusan peradilan. Lalu mengapa direksi RSHJ yang lama tetap bertahan di RS tersebu...